Black Moustache

Rabu, 04 April 2012

Cara Membuat Bootable Disk Windows XP SP 3

  

            Selamat malam sobat blogger, kali ini saya akan membahas tentang bagaimana membuat sebuah bootable disk Windows XP SP 3 dengan mudah dan hanya butuh beberapa software. tapi sebelumnya anda harus menyiapkan bandwith yg besar jika anda belum mempunyai Windows Xp ISO.

Software yang dibutuhkan :
1. Download ISO Creator
2. Download Infra Recorder
3. Windows XP Sp 3 Jika anda belum punya, Download Windows XP SP 3

Langkah-langkah pembuatan :

Bagian #1 Membuat ISO file:
  1. Jalankan Free ISO Creator untuk melakukan tugas membuat ISO file dan folder.
  2. Klik [Add Folder] dan masukkan semua folder instalasi windows
  3. Setelah semua folder tercopy, kini saatnya klik [Add Files] untuk menambahkan file-file yang masih tersisa. Hasilnya seperti gambar di bawah ini :





















4. Selanjutnya silahkan klik [Save ISO as…] beri nama file ISO anda dan simpan di tempat yang mudah ingat. Jangan lupa memberi ekstensi “.iso” dibelakang nama file yang akan anda simpan. Lihat gambar di bawah ini;

5. Langkah terakhir dari proses ini adalah klik [Convert] untuk mengkonversi file

6. Tunggu sampai proses convert selesai dan lihat hasilnya, seperti gambar di bawah ini;

















Bagian #2 Membakar ISO file Menjadi CD/DVD Bootable Windows:

1. Jalankan InfraRecorder yang telah anda install dan tampilannya akan seperti berikut :

















3. Masukkan CD/DVD Blank pada DVD/CD-Rom.

4. Klik tombol [Write Image] seperti yang kelihatan dari gambar di atas, kemudian cari file iso windows yang baru saja anda buat diatas

5. Jika telah menemukannya klik pada file iso tersebut lalu tekan tombol [Open]

6. Pada jendela berikut, silahkan atur sesuai selera anda. Jika menggunakan pengaturan default, langsung saja klik [OK] dan silahkan minum the sambil makan kue hingga prosesnya selesai.

7. Setelah selesa, Bootable CD/DVD Windows sekarang dapat digunakan sebagai bootable untuk menginstall OS windows.

Semoga bermanfaat kawan :)
Sumber : http://agussale.com/panduan-lengkap-membuat-cddvd-bootable-windows


Administrator,
Fadhli  Abdurrahman Zaky
Ping your blog, website, or RSS feed for Free

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar apa aja boleh, asal yang sopan ya. Biar semua kalangan bisa baca, dan nggak ada yang merasa dirugikan. Kritik dan sarannya gue tunggu loh :))

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...